5 Tipe Histogram Yang Wajib Diketahui

Histogram sebenarnya sangat bermanfaat sekali dalam menunjukkan warna yang dihasilkan oleh sebuah foto, namun banyak fotografer yang belum memahami fungsi serta cara menggunakannya. Memang terkesan rumit, namun mengenai cara membaca histogram bisa anda baca disini. Sebenarnya tidak terlalu rumit dan bahkan sederhana.

Berikut 5 Tipe histogram yang harus anda ketahui :

1. Histogram yang contrast, menunjukkan warna yang overexposed dan underexposed bergabung menjadi satu, biasanya histogram yang menunjukkan contrast.

2. Histogram yang sempurna, biasanya memiliki nilai RGB yang didistribusikan di seluruh panjang histogram.

3. Histogram yang warnanya suram (dull/haze)

4. Histogram yang overexposed, menunjukkan jumlah pixel dengan nilai 255 atau mendekati 255, yang berarti foto terlalu terang atau overexposed, sehingga banyak sekali detail yang hilang terutama di pakaiannya.

5. Histogram yang underxposed, menunjukkan jumlah pixel dengan nilai 0, yang berarti terlalu gelap atau underexposed, sehingga ada beberapa detail yang juga hilang. Kecuali ada kasus lain yang memang benar-benar ada warna hitam pekat yang juga merupakan detail obyek itu.

Tidak berarti setiap karya seni fotografi harus memiliki nilai histogram yang sempurna. Ada banyak kasus foto yang bisa kita jumpai memiliki histogram yang tidak sempurna namun bisa dikatakan "bagus", hal ini bergantung pada peran fotografer yang memainkan kondisi-kondisi tertentu yang menurutnya baik.

Post a Comment

Previous Post Next Post